Liputan6.com, Jakarta Grup band Jikustik bakal menggelar sebuah konser reuni. Konser bakal digelar di Grand Pasific Hall Yogyakarta, Jumat, (29/3/2019). Konser musik yang dipromotori oleh Rajawali Indonesia ini akan menjadi momen besar, di mana formasi pertama yang digawangi oleh Pongki (vokal & gitar), Icha (bass & vokal), Dadi (gitar), Adit (keyboard) dan Carlo (drum) akan ditampilkan di hadapan ribuan pecinta musik tanah air.
Jikustik memang sempat ditinggalkan oleh Pongki dan Icha. Band yang telah berdiri sejak tahun 1996 itu pun belum pernah bermain musik bersama lagi dalam satu panggung. Oleh karena itu, konser Jikustik Reunian tidak hanya menjadi momen perdana bagi Pongki dan Icha untuk bermain musik bersama setelah mereka mengundurkan diri. Hal ini juga menjadi kejadian bersejarah bagi para penggemar setia dari band yang sempat menelurkan lagu berjudul 'Maaf' tersebut.
Pongki menuturkan, konser Jikustik Reunian ini menjadi sebuah kendaraan mesin waktu yang dapat mengembalikannya berjumpa dengan kenangan indah di masa lalu. Kata Pongki, banyak sekali kejadian di masa silam yang membuat ia rindu walau hanya untuk bersenda gurau bersama seperti dahulu.
"Konser Jikustik Reunian besok konsepnya adalah rekonsiliasi, yang mana kami bersama-sama menutup apa yang berbeda dari diri kami, dan mencari hal yang sama dalam diri kami masing-masing. Bagi saya pribadi, konser ini seperti sebuah mesin waktu yang dapat membawa saya khususnya kembali ke masa lalu indah, yang pernah kita (Jikustik) alami ketika masih bermain musik bersama. Satu-satunya hal yang bisa mengumpulkan kami (Jikustik) di sini adalah rasa kangen yang kami miliki," ujar Pongki dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (25/3/2019).
https://www.liputan6.com/showbiz/read/3925766/jikustik-reunian-konser-mengenang-masa-lalu
0 Comments:
Post a Comment