Saturday, August 25, 2018

Intip 5 Hewan Termahal di Dunia

Liputan6.com, Jakarta - Di dunia ini, tak hanya emas dan batu permata saja yang harganya mampu melambung setinggi langit.

Hewan peliharaan dengan kemampuan dan keunikan tersendiri pun ternyata dapat memiliki nilai jual yang luar biasa tinggi.

Tak tanggung-tanggung, seekor kuda bahkan pernah terjual dengan harga mencapai ratusan miliar rupiah. Atau seekor sapi yang harga jualnya mampu menembus harga Rp 17,5 miliar.  Luar biasa bukan?

Berikut lima hewan termahal di dunia seperti dilansir dari Economic Times, Sabtu (25/8/2018):

1. Kuda (Green Monkey)

Pada 2009, kuda balap bernama Green Monkey terjual dengan harga fantastis di sebuah rumah lelang. Nilai jualnya mencapai USD 16 juta atau Rp 233,4 miliar.

Bayangkan saja, di ajang balapannya yang pertama, Green Monkey mampu menempuh jarak seperdelapan mil dengan waktu di bawah 9,8 detik.

2. Sapi (Miss Missy)

Missy datang dari peternakan sapi Holstein. Missy merupakan sapi dengan level produksi sapi tertinggi di dunia. Lebih dari harga susu yang diproduksinya, Missy dibeli oleh sekelompok investor asal Kanada senilai USD 1,2 juta atau Rp 17,5 miliar (USD 1 = Rp 14.574).

Para investor mengincar embrio Missy dengan harapan keturunannya juga dapat menghasilkan susu dalam jumlah besar. Dengan begitu, diharapkan produksi susunya akan meningkat tajam.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3627966/intip-5-hewan-termahal-di-dunia
Share:

7 Cara Bikin Posisi Seks Misionaris Lebih Hot

 Saat penetrasi, menaruh tangan di pinggang suami menambah sensasai kenikmatan bercinta. Memegang pinggang pasangan saat seperti ini juga bisa membuatnya lebih diinginkan. 

5.  Saling tatap

Tatapan mata bisa berbicara. Tanpa kata-kata, buat pasangan mengerti bahwa permainan yang ia berikan sangat hebat. Kontak mata bisa meningkatkan keintiman bercinta. 

6. Perbanyak ciumanSaat wajah kalian sangat dekat, apa lagi yang ingin dilakukan sekalian mencium bibir satu sama lain? Bereksperimen lah dengan menciumnya lebih mesrah dan lama. Cara ini bisa membuat permainan semakin panas. 

7. Ikat kedua tangan

Tak ada salahnya mencoba mengikat kedua tangan di atas kepala dan membiarkan suami menjelajahi tubuh istri. Permainan nakal ini selain membuat deg-degan, juga bikin penasaran. 

Penulis: Febi Anindyakirana

Sumber: Vemale.com

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/health/read/3628057/7-cara-bikin-posisi-seks-misionaris-lebih-hot
Share:

PUPR Target Rekonstruksi Rumah Korban Gempa Lombok Rampung 6 Bulan

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, pembangunan kembali rumah korban gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat, harus selesai dalam enam bulan ke depan.

"Rehabilitasi kembali rumah warga korban gempa dengan bantuan pemerintah sebesar Rp 50 juta per unit ini harus dikerjakan dalam enam bulan selesai," kata Basuki usai pidato ilmiah wisuda Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Sabtu (25/8/2018).

Berdasarkan hasil verifikasi, Basuki menjelaskan, sementara baru 11 ribu unit rumah warga yang masuk data bangunan yang rusak dan pembangunan kembali rumah yang sudah terdata itu ditargetkan selesai dalam enam bulan.

Sementara jumlah total bangunan yang rusak akibat gempa di wilayah Lombok diperkirakan sampai puluhan ribu.

Basuki mengatakan kementerian juga akan menangani pembangunan kembali sarana dan prasarana umum yang rusak akibat gempa seperti sekolah, masjid, perkantoran, pasar, madrasah, dan rumah sakit.

Kementerian Keuangan, menurut dia, sudah menyiapkan anggaran Rp4 triliun untuk pembangunan kembali infrastruktur yang rusak akibat gempa Lombok.

"Pembangunan kembali infrastruktur ini ditargetkan hingga 2019," ujarnya seperti dilansir Antara.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/news/read/3628172/pupr-target-rekonstruksi-rumah-korban-gempa-lombok-rampung-6-bulan
Share:

Manchester City Ditahan Tim Promosi

Liputan6.com, Wolverhampton - Manchester City hanya membawa pulang satu poin usai bertandang ke Molineux Stadium, Sabtu (25/8/2018) malam WIB, di pekan ketiga Liga Inggris. The Citizens ditahan imbang tuan rumah Wolverhampton Wanderers 1-1.

Dengan hasil ini, Manchester City masih memuncaki klasemen sementara dengan 7 poin. Tapi, posisi pasukan Pep Guardiola terancam disalip Liverpool dan Chelsea yang mengoleksi 6 poin dari 2 pertandingan.

Bermain tandang, City seperti biasa mencoba mendominasi sejak awal laga. Raheem Sterling, Sergio Aguero, dan David Silva yang dipasang di lini depan kerap merepotkan kini pertahanan Wolverhampton.

Sementara itu, Wolverhampton mengandalkan serangan balik. Helder Costa yang berak di sisi kanan pertahanan City sering merepotkan Vincent Kompany dan kawan-kawan.

Di menit ke-20, Wolverhampton sempat menjebol gawang Manchester City lewat Raul Jimenez. Namun, gol itu dianulir wasit karena Jimenez sudah dalam posisi offside.

Semenit kemudian, Sergio Aguero nyaris membawa Manchester City unggul. Sayang, tendangan kerasnya masih membentur tiang gawang. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3628190/manchester-city-ditahan-tim-promosi
Share:

VIDEO: Anthony Ginting Libas Tunggal Jepang 2-0

[unable to retrieve full-text content]

Anthony Sinisuka Ginting menyudahi perlawanan Kento Momota pada babak 16 besar cabang badminton perorangan Asian Games 2018. Tunggal putra Indonesia itu menang 21-18 dan 21-18.https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628189/video-anthony-ginting-libas-tunggal-jepang-2-0
Share:

Asian Games: Lawan Pasangan Tiongkok, Owi / Butet Berharap Istora Bergetar

Liputan6.com, Jakarta - Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir mendapat tantangan lebih berat setelah melaju ke semifinal ganda campuran bulu tangkis Asian Games 2018. Pasangan Tiongkok, Zheng Siwei/Huang Yaqiong sudah menanti mereka.

Tontowi/Liliyana baru saja mengamankan tiket semifinal ganda campuran Asian Games 2018 usai menang 2-1 (21-15, 17-21, 21-16) atas pasangan Hong Kong, Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah di Istora Senayan, Sabtu (25/8/2018). Selanjutnya mereka menghadapi Siwei/Yaqiong pada semifinal, Minggu (26/8/2018).

Saat ini Zheng/Huang adalah pasangan yang menempati urutan pertama ranking di dunia. Terlebih, mereka baru saja menorehkan prestasi yang membanggakan dengan jadi juara Kejuaraan Dunia BWF 2018 usai menang atas pasangan senegaranya, Wang Yilu/Huang Dongping.

"Ya kita bertemu lagi. Kita tahu mereka adalah mixed double yang tangguh. Mereka peringkat pertama dan tambah percaya diri karena kemarin baru juara dunia," ujar Liliyana usai mengalahkan Chun Hei/Hoi Wah.

Sejatinya, Zheng/Huang adalah pasangan yang baru dibentuk sejak awal November 2017. Sebelumnya Zheng berpasangan dengan Chen Qingchen dan Huang dengan Lu Kai. Namun, karena selalu kalah dari Tontowi/Liliyana di final Indonesia Open 2017, Kejuaraan Dunia 2017, dan French Open 2017, Zheng/Chen dipisahkan.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628123/asian-games-lawan-pasangan-tiongkok-owi-butet-berharap-istora-bergetar
Share:

VIDEO: Zohri Finis Kedelapan, Lolos ke Semifinal

Liputan6.com, Jakarta Jakarta Lalu Muhammad Zohri menempati posisi kedelapan pada kualifikasi lari 100 meter atletik Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (25/8/2018). Ini artinya, ia berhasil lolos ke babak semifinal.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628183/video-zohri-finis-kedelapan-lolos-ke-semifinal
Share:

Live Streaming Badminton Asian Games 2018 di Indosiar

Liputan6.com, Jakarta Badminton Asian Games 2018 untuk nomor perorangan memasuki hari kedua siang ini. Rata-rata, hampir semua atlet Indonesia mendulang hasil positif.

Hanya ganda campuran Ricky Karanda/Debby Susanto yang langsung rontok. Mereka dikalahkan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Memasuki hari kedua nomor perorangan badminton Asian Games 2018, para pejuang badminton Indonesia akan kembali bertarung di arena. Nama-nama seperti Anthony Ginting, Jonatan Christie, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, hingga Tontowi Ahmad/Liliyana kembali ditunggu lawan-lawannya.

Anthony mungkin yang akan bekerja lebih keras. Pasalnya, dia harus kembali berhadapan dengan tunggal putra nomor satu Jepang, Kento Momota.

Namun, bagi Anthony, ini bisa jadi ajang balas dendam. Pasalnya, saat tampil di semifinal beregu putra, juara dunia 2018 itu sukses mengalahkannya.

Live Streaming Badminton Asian Games 2018 di Indosiar dimulai pukul 13.00 WIB. Dapatkan link Live Streaming Indosiar Badminton Asian Games 2018 di halaman selanjutnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627889/live-streaming-badminton-asian-games-2018-di-indosiar
Share:

Hari-Hari Berat Manusia Gunung yang Gantungkan Hidup dari Rinjani

Apa pekerjaan manusia Gunung Rinjani saat ini? Jawabannya, mereka saat ini hanya menganggur. Masih beruntung mereka yang memiliki tabungan atau pekerjaan lainnya sebagai petani.

Bagaimana bagi mereka yang benar-benar mengandalkan hidup dari pendakian? Sementara itu, kebutuhan hidup di pengungsian terus bertambah, rumah mereka sudah ambruk. Tidak ada lagi harta yang dimiliki.

Mereka saat ini kebanyakan tinggal di tenda darurat bersama keluarganya. Menggantungkan hidup dari bantuan pemerintah, tentunya tidak bisa selamanya.

"Mudah-mudahan pariwisata di Rinjani pulih kembali," begitu harapan dari pemandu yang ngepos di Sembalun, Mumuh.

Dirinya tidak bisa apa-apa lagi menghadapi musibah bencana alam, kecuali pasrah. "Saya sekarang isi kegiatan membantu relawan yang akan menyerahkan bantuan kepada pengungsi saja," katanya yang mengaku berasal dari Jambi.

Koordinator Publikasi Sembalun Community Development Centre (SCDC) Rosidin Sembahulun menyebutkan keluhan warga atas berkurangnya pendapatan sudah dirasakan sejak gempa 6,4 SR pada 29 Juli 2018.

"Banyak warga yang menggantungkan hidup dari Gunung Rinjani, semuanya saling berkaitan dengan pemilik hotel/restoran, warung makanan, sampai petani," katanya.

Dengan kondisi bencana alam seperti ini, banyak yang menjadi penganggur dan lebih sibuk menyelamatkan keluarganya masing-masing. "Rekan-rekan paling-paling saat ini membantu relawan yang akan menyumbangkan bantuan kepada korban bencana," katanya.

Ia menceritakan jatuh bangun membangun dunia pariwisata pendakian Gunung Rinjani bersama tokoh pemuda setempat yang menjadi Ketua SCDC Royal Sembahulun. "Setelah Gunung Rinjani mendapatkan 'award' sekitar 2002 atau 2003 sebagai gunung terbersih dan terindah dari lembaga dunia, jumlah pengunjung ke Gunung Rinjani meningkat," katanya.

Booming pendakian Gunung Rinjani dimulai pada 2008. Setahun sebelum itu, ia bersama Ketua SCDC mengantarkan salah seorang pemilik lembaga swadaya masyarakat di Amerika Serikat yang kemudian berlanjut menawarkan apa keinginan dari warga Sembalun untuk pengembangan wisata daerah tersebut.

"Mengingat sebelumnya warga AS itu, menilai Sembalun itu kotor primitif," katanya.

Keinginan tokoh pemuda itu, yakni mengembangkan masyarakat Sembalun dari sektor pariwisata, terutama pemandu karena sebelumnya kebanyakan pemandu berasal dari luar Sembalun. Terkait dengan hal tersebut, juga dilakukan pembangunan sumber daya masyarakat setempat melalui pelatihan bahasa Inggris dan teknologi informasi.

"Awalnya yang ikut pelatihan bahasa Inggris saja ada 15 'guide', sekarang sudah tumbuh sampai ratusan orang," katanya.

Bahkan, warga pun berinisiatif membuka paket pendakian di luar Gunung Rinjani jika ditutup oleh pengelola TNGR, yakni pendakian Bukit Pegasingan, Bukit Anak Dara, Bukit Selong, dan Bukit Telaga. Kini, warga yang menggantungkan hidup dari Gunung Rinjani menunggu berakhirnya guncangan gempa.

Saksikan video pilihan berikut ini:

1 WNA Malaysia dan1 warga Makassar meninggal dunia di Gunung Rinjani akibnat Gempa Lombok

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/regional/read/3627403/hari-hari-berat-manusia-gunung-yang-gantungkan-hidup-dari-rinjani
Share:

Bukan Cuma Wanita, Pria Bisa Menangis Usai Bercinta

Liputan6.com, Jakarta Ada beberapa wanita yang sedih, cemas, menangis usai bercinta. Namun, hal tersebut tak hanya berlaku bagi kaum hawa, pria juga bisa mengalami postcoital dysphoria (PCD).

PCD adalah sebuah kondisi sedih, mudah marah, cemas bahkan menangis usai bercinta. Selama ini hanya wanita yang secara ilmiah mengalami kondisi tersebut. Namun, studi baru-baru ini dari Australia membuktikan bahwa pria juga bisa mengalami PCD usai berhubungan seksual.

Riset yang dilakukan peneliti dari Queensland University of Technology ini melibatkan 1.208 pria dari Australia, Selandia Baru, Inggris, Amerika Serikat, Rusia dan Jerman. Hasilnya, sekitar 41 persen responden pernah mengalami kondisi yang disebut PCD dalam empat minggu terakhir saat ditanya peneliti.

Pria yang masuk dalam kriteria PCD merasakan 'Aku tidak ingin disentuh dan biarkan aku sendiri' ada juga yang 'Aku jengkel, kesal dan gelisah. Aku ingin mengalihkan dari kondisi ini' seperti dilansir laman Independent, Sabtu (25/8/2018).

Menurut salah satu peneliti, Profesor Robert Schwitzer, temuan ini menunjukkan sisi lain dari kehidupan seksual yang selama ini dikaitkan dengan emosi positif.

"Kami belum mampu memahami penyebab pria bisa mengalami PCD. Spekulasi kami, hal ini terkait multifaktor, termasuk faktor biologis dan psikologis," katanya.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

Saksikan juga video berikut ini:

Sexpedia: Berapa Lama Waktu Ideal Lakukan Foreplay?

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/health/read/3628145/bukan-cuma-wanita-pria-bisa-menangis-usai-bercinta
Share:

CdM Terkejut dengan Prestasi Atlet Sepeda Indonesia di Asian Games

Pada awal start sepeda BMX, Wiji sempat tertinggal jauh di belakang. Namun, di tengah lintasan, dua pebalap kurang sigap mengantisipasi track lintasan, sehingga terpeleset. Wiji lalu memacu sepeda BMX-nya hingga bisa meraih finis di tempat ketiga.

Prestasi Bagus dan Wiji di balap sepeda BMX adalah kejutan kedua. Mereka melengkapi prestasi sebelumnya dari tiga pebalap sepeda gunung yang juga tidak diunggulkan akan bisa meraih medali emas.

"Bahkan dua pebalap sepeda gunung kita, Khoiful dan Tiara meraih emas untuk kategori putra dan putri. Ditambah satu kejutan lagi, medali perunggu atas nama Nining. Ini menggembirakan, di tengah ada peluang raihan medali kita yang justru lepas di cabor lainnya," ujar Syafruddin.

Sepanjang hari Sabtu (25/8/2018), CdM Kontingen Indonesia memantau sejumlah cabang olahraga. Diantaranya, karate yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), dan Pencak Silat di Padepokan Pencak Silat Indonesia, Kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Berita video dua gol Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi UEA pada 16 Besar cabang sepak bola putra Asian Games 2018.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628088/cdm-terkejut-dengan-prestasi-atlet-sepeda-indonesia-di-asian-games
Share:

Top 3 Berita Hari Ini: Teknik Parkir di Tanjakan dan Mencuci Kaca Luar

Liputan6.com, Jakarta - Informasi mengenai teknik parkir di tanjakan menyedot perhatian pembaca Liputan6.com.

Tidak cuma itu, informasi seputar cara membedakan pelek asli dengan palsu serta teknik mencuci kaca luar mobil juga menjadi sorotan pembaca.

Berikut ulasan artikel terpopuler yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:

1. Parkir di Tanjakan, Ban Lurus atau Belok?

Pernahkah Anda menyadari posisi ban yang benar saat parkir di tanjakan seperti apa? Mungkin belum banyak orang yang sadar tahu hal tersebut, namun posisi ban bisa berbeda saat parkir di tanjakan.

Saat parkir di lahan yang mendatar, posisi ban sudah seharusnya lurus sesuai dengan dengan setir. Tapi tidak jika lahan parkir memiliki kontur yang menurun atau menanjak.

Selengkapnya baca di sini

2. Begini Cara Sederhana Membedakan Pelek Asli dan Palsu

Ketika hendak mengubah tampilan mobil agar terlihat lebih keren, hal yang bisa dilakukan adalah dengan mengganti pelek. Terlebih, saat ini banyak dijual berbagai jenis dan model pelek mobil, mulai dari kualitas original equipment manufacturer (OEM), asli impor, maupun abal-abal alias kw atau replika.

Nah, bagi pemilik mobil yang berniat membeli pelek, dan tidak ingin tertipu dengan oknum pedagang nakal yang menjual pelek palsu dibilang asli, berikut beberapa cara sederhana untuk membedakan pelek asli atau kw seperti dilansir Suzuki.co.id:

Selengkapnya baca di sini

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3628072/top-3-berita-hari-ini-teknik-parkir-di-tanjakan-dan-mencuci-kaca-luar
Share:

Bikin Deg-degan, Orangutan Ini Meniti Tali Setinggi 15 Meter Sambil Gendong Anak

Liputan6.com, Washington DC - Ada momen menarik sekaligus menyeramkan yang terjadi di Kebun Binatang Smithsonian, Amerika Serikat pada Kamis (23/8) kemarin.

Seekor induk orangutan, yang menggendong bayinya, melintasi tali panjang yang membentang dengan ketinggian hingga 15 meter di atas tanah.

Sejumlah orang berpendapat, hal itu sangat membahayakan, mengingat, hewan tersebut menyeberang tanpa pengaman.

Dalam sebuah rekaman video yang beredar media sosial, tak terbayang bahayanya jika bayi orangutan itu jatuh dari gendongan sang induk, demikian dikutip dari laman Daily Mail, Sabtu (25/8/2018).

Namun, bayi orangutan bernama Coyly itu tampak nyaman-nyaman saja, meski banyak orang yang mengkhawatirkan keselamatannya. 

Sementara itu, induk orangutan bernama Batang tak terlihat ragu saat berjalan di atas tali itu.

"Kami melihat betapa lihainya orangutan itu melintasi tali yang terpasang di area kebun binatang," ujar saksi mata.

"Dua tali yang terbentang secara berdekatan ini memungkinkan orangutan untuk berjalan di ketinggian. Mereka bisa menyeberangi satu tempat ke tempat lain dengan mudah," tambahnya.

Ternyata, tali itu memang sengaja dipasang pihak kebun binatang agar bisa dipanjat orangutan. Coyly sendiri baru pertama kali melintasi tali setelah dilahirkan induknya tujuh bulan yang lalu.

Kebun Binatang Smithsonian mengatakan, Batang adalah seekor orangutan yang ulung dalam urusan panjat-memanjat.

Orangutan di Kebun Binatang Smithsonian memang menarik perhatian para pengunjung. Petugas di sana juga kerap mengevaluasi cuaca dan memastikan bahwa orangutan dalam kondisi yang baik.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Seekor induk orangutan tampak membantu bayinya melintasi tali yang membentang di panjang dengan ketinggian hingga 15 meter.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3628052/bikin-deg-degan-orangutan-ini-meniti-tali-setinggi-15-meter-sambil-gendong-anak
Share:

Kata Manajer soal Penangkapan Fariz RM Ketiga Kalinya

Liputan6.com, Jakarta - Fariz RM kembali diciduk polisi terkait narkoba. Paman Sherina Munaf itu diamankan di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Jumat (25/8/2018) pagi.

Mengenai penangkapan musisi era 80-an ini, Thommy Tahitu, manager Fariz RM mengaku belum tahu perihal penangkapan itu.

"Saya masih terus cek tapi belum tahu sekarang ditangkap apa enggak," kata Thommy saat dihubungi, Sabtu 25 Agustus 2018.

Mengenai pengkapan Fariz RM yang berlangsung kemarin, Thommy mengaku baru saja bertemu Fariz. Dan kondisi Fariz RM dalam keadaan baik. "Kemarin masih ketemu. Dia baik-baik saja. Ini kami masih terus mencari tahu," paparnya.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3628136/kata-manajer-soal-penangkapan-fariz-rm-ketiga-kalinya
Share:

VIDEO: Heboh Foto Jadul Anak Punk Mirip Jokowi

[unable to retrieve full-text content]

Sebuah foto jadul beredar di media sosial menunjukkan sosok pemuda yang berdandan ala anak punk mirip Presiden Joko Widodo. Foto ditemukan di album tua milik pentolan anak punk yang tak mau disebutkan namanya.https://www.liputan6.com/citizen6/read/3628158/video-heboh-foto-jadul-anak-punk-mirip-jokowi
Share:

Hajar Ganda Putra Korsel, Fajar/Rian Lolos ke Perempat Final Asian Games 2018

Liputan6.com, Jakarta - Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto lolos ke perempat final cabang olahraga (cabor) bulu tangkis perorangan Asian Games 2018. Bertanding di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (25/8/2018) malam WIB, ganda putra Indonesia mengalahkan Kim Won Ho / Seo Seung Jae dari Korea Selatan dengan skor 21-18 dan 21-13.

Kim / Seo sempat memberi perlawanan kepada Fajar / Rian di set pertama. Namun, keduanya tetap kalah dominan dibandingkan pasangan berperingkat sembilan dunia tersebut.

Fajar/Rian merebut set pertama dengan skor 21-18. Set kedua lebih mudah untuk Fajar / Rian. Kim / Seo tidak memberikan perlawanan berarti.

Fajar/Rian menutup set ini dengan 21-13. Hasil ini membuat Fajar/Rian melaju ke perempat final.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628140/hajar-ganda-putra-korsel-fajarrian-lolos-ke-perempat-final-asian-games-2018
Share:

Solo Riding Jakarta-London, Rider Indonesia Berbagi Kisah Menegangkan

Persoalan semacam ini menurutnya sudah dibahas di banyak forum rider jarak jauh. Namun buat mereka para pelahap jalur darat, riding jarak jauh melewati daerah ini mau tidak mau harus dilalui.

"Ini bukan hanya dialami saya, tetapi sudah menyebar. Tapi inilah yang harus dilewati. Jadi ini daerah konflik perbatasan Pakistan dan Afganistan, katanya ada Taliban. Begitu juga Turki, yang berbatasan dengan Irak. Di Irak itu ada Suku Kurdi. Statusnya belum punya negara sendiri, jadi rawan," ujarnya.

Beruntung, Stephen yang memulai perjalanan pada tanggal 25 Maret 2018 sampai di London pada 17 Agustus 2018. Tepat di hari kemerdekaan RI, Stephen mengikuti upacara bendera di KBRI London.

Selain daerah konflik tersebut, perjalanan dengan motor touringnya ini melintasi beberapa negara, di antaranya di Asia, Malaysia, Thailand, Myanmar, Nepal, India, Pakistan, Iran, dan Turki.

Lalu di Eropa, Stephen akan melintasi Armenia, Georgia, Yunani, Montenegro, Bosnia Herzegovina, Kroasia, Slovenia, Italia, Monaco, Vatican, Perancis, Andora, Spanyol, Swiss, Liechtenstein, Austria, Jerman, Belanda, Belgia, Luxemburg, dan akhirnya di Inggris.

Sumber: Otosia.com

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3627874/solo-riding-jakarta-london-rider-indonesia-berbagi-kisah-menegangkan
Share:

Raih Emas Asian Games, Christopher / Aldila Akhiri Paceklik Medali Tenis

Liputan6.com, Palembang - Ganca campuran tenis Christopher Rungkat/Aldila Sutiadji menorehkan sejarah dengan meraih medali emas di Asian Games 2018. Christo/Aldila meraihnya usai menaklukkan pasangan Thailand, Sonchat Ratiwatana/Luksika Kumkhum 6-4, 5-7, 10-7 venue tenis, JSC, Palembang, Sabtu (25/8/2018).

"Senang bisa mengakhiri paceklik tenis di Asian Games setelah sekian tahun dengan medali emas. Kita merasa bangga bisa menyumbangkan medali emas," ujar Christopher usai pertandingan.

Sosok yang akrab disapa Christo itu menambahkan, pertandingan melawan pasangan Thailand tidak berjalan mudah. Namun pemain berusia 28 tahun ini menilai strategi yang tepat membuatnya dan Aldila bisa memenangkan pertandingan.

"Kita bermain lepas dari awal. Saya di depan, Aldila di baseline. Sampai tadi final, strategi itu berjalan baik. Sempat kecolongan di second set. Tetapi di tie break kita sangat agresif," ujar Christopher.

Aldila mengungkapkan hal serupa. Menurutnya, pemain putri Thailand, Luksika Kumkhum, menyebabkan dia dan Christopher kesulitan. Selain faktor itu, pengalaman dari kedua pemain Thailand juga membuatnya harus kerja ekstra untuk menang.

"Kesulitannya cewenya cukup kuat. Dia di peringkat single dan doublenya bagus. Mereka sudah berpengalaman. Tetapi kita mencoba yang terbaik, akhirnya menang," ujar Aldila.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628132/raih-emas-asian-games-christopher-aldila-akhiri-paceklik-medali-tenis
Share:

Ini 5 Selebritas Dunia yang Berjuang Atasi Gangguan Kejiwaan

Demi Lovato secara terbuka menyebut bahwa dirinya mengalami gangguan bipolar. Tak hanya itu, ia juga kerap melawan depresi dan buimia dalam dirinya.

Ia mengaku mencoba mengobati diri dengan narkoba dan alkohol, tapi malah mengalami kecanduan serius pada dua hal itu.

Pada 2010, ia membawa dirinya ikut rehab setelah menonjok seorang penari. Ia mempertanggungjawabkan perbuatannya, lalu keluarga memintanya mencari pertolongan.

Belum lama ini, wanita itupun sempat ditemukan dalam kondisi overdosis, meski nyawanya bisa diselamatkan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3627988/ini-5-selebritas-dunia-yang-berjuang-atasi-gangguan-kejiwaan
Share:

Pengembang Targetkan Bangun 120 Ribu Rumah Subsidi pada 2019

Liputan6.com, Jakarta - Himpunan Pengembang Pemukiman dan Perumahan Rakyat (Himperra) berkomitmen dukung pembangunan rumah bersubsidi.

Ketua Umum Himpera, Harry Endang Kawidjaja mengatakan pihaknya berkomitmen mendukung pembangunan rumah bersubsidi. Tahun depan, pihaknya menargetkan membangun 120.000 rumah.

Angka itu sekitar 60 sampai 70 persen dari total capaian Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dan Subsidi Selisih Bunga (SSB) yang tahun lalu hanya tercapai sebesar 220 ribu unit.

120.000 unit rumah ini akan menyasar tiga kelompok yang menjadi fokus Himperra, yakni masyarakat dengan UMR Normal atau Rp 4 juta, masyarakat yang bekerja di sektor informal, dan masyarakat dengan UMR rendah, yakni di bawah Rp 2 juta.

"Tahun depan kami berkomitmen berkontribusi sebesar 120 ribu," ujar Endang.

Endang mengatakan, sejauh ini, hambatan bagi masyarakat dalam proses kepemilikan rumah adalah proses akad. "Menjual rumah sederhana mudah, tapi masalahnya di akad.  Mungkin kita akan membantu dari DPP ke DPD agar penyaluran kredit lancar," kata dia.

Pemerintah, khususnya Kementerian PUPR menyambut positif berdirinya Himperra. Asosiasi ini diharapkan mampu mengerek capaian program satu juta rumah.

"Himperra diharapkan menjadi motor baru dalam mendukung pengadaan perumahan bagi masyarakat Indonesia," kata Sekretaris Ditjen Pengadaan Perumahan Kementerian PUPR, Dadang Rukmana.

Dadang menyampaikan hingga saat ini program sejuta rumah pada 2018 sudah mencapai sekitar 600.000 unit.

"Hampir 600.000 target kita 1 juta. Harapannya Himpera jadi penggerak dalam mencapai 1 juta rumah di tahun nanti saya tagih ini," tegas dia.

Reporter: Wilfridus Setu Embu

Sumber: Merdeka.com

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Sebelumnya, pengembang perumahan secara resmi mendeklarasikan berdirinya Himpunan Pengembang Pemukiman dan Perumahan Rakyat, (Himperra), di Kementerian PUPR, Jakarta, Sabtu 25 Agustus 2018.

Ketua Umum Himperra, Harry Endang Kawidjaja mengatakan pembentukan wadah ini sebagai bentuk komitmen pengembang untuk mendorong penyediaan rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah.

"Sasaran kita ada tiga, yang UMR normal, sekitar Rp 4 juta, lalu masyarakat yang bekerja di sektor informal, dan masyarakat yang dengan UMR rendah, seperti di Cirebon UMR rendah di bawah Rp 2 juta," kata dia.

Dia yakin, pembangunan yang diprogramkan bisa dilaksanakan secara merata di seluruh wilayah Indonesia. Sebab saat ini Himperra sudah memiliki perwakilan atau cabang di 31 provinsi.

"Kita targetkan tahun depan bisa 34 DPD di Indonesia. Tambah lagi Maluku, Papua, dan Papua Barat," ujar dia.

Selain itu, pihaknya juga akan aktif melakukan pelatihan bagi anggota asosiasi sehingga dapat lebih meningkat produksi.

"Pelatihan, bagaimana dapat kredit, dan bagaimana membangun. Supaya pengajuan kredit bisa cepat lancar dan bermanfaat," ujar dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Umur yang muda tak menghalangi pria ini untuk ikut terjun ke bisnis properti. Semua lini perumahan dari komersil hingga rumah subsidi dilakoninya. Alhasil, dia kini bisa menikmati jerih payahnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3628115/pengembang-targetkan-bangun-120-ribu-rumah-subsidi-pada-2019
Share:

Asian Games 2018: Pukul Lawan Hingga Berdarah, Pesilat Indonesia Didiskualifikasi

Liputan6.com, Jakarta - Eko Febrianto gagal melaju ke semifinal kelas J 90-95 kg putra pencak silat Asian Games 2018 karena terkena diskualifikasi. Namanya dicoret setelah memukul wajah pesilat Singapura, Sheik Farhan Sheik Alauddin hingga berdarah.

Akibat terkena pukulan itu, Sheik ditandu ke luar arena Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Sabtu (25/8/2018), karena tidak bisa melanjutkan pertandingan.

Insiden yang membuat tim Singapura protes itu terjadi pada menit 01.15 babak ketiga.

Sejak awal pertandingan Eko terlihat tegang dan menghadapi Sheik. Beberapa kali Eko melakukan serangan namun tidak mampu menjatuhkan lawannya.

Sebaliknya, Eko mendapatkan serangan balik dari Sheik sehingga beberapa kali terjatuh. Menjatuhkan lawan membuahkan poin terbesar pada pencak silat.

Hingga babak ketiga, Eko tidak berhasil menjatuhkan lawan dan tidak mendapatkan poin maksimal. Hingga akhirnya Eko didiskualifikasi.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/asian-games/read/3628114/asian-games-2018-pukul-lawan-hingga-berdarah-pesilat-indonesia-didiskualifikasi
Share:

Prediksi Mario Rui Jelang Laga Napoli vs AC Milan

Liputan6.com, Jakarta Napoli akan melakoni pekan kedua Serie A melawan AC Milan akhir pekan ini. Menjelang pertandingan tersebut, bek asal Portugal Mario Rui mengeluarkan prediksinya.

Berbicara kepada Radio Kiss Kiss sehari sebelum pertandingan, Mario Rui menyebut Milan lebih kompetitif dari musim lalu. Namun, Napoli punya modal kepercayaan diri yang lebih tinggi karena telah memenangkan laga pertama.

Komentar tersebut mengarah pada kemenangan Napoli atas Lazio di pekan pertama Serie A 2017/2018. Dimana mereka lebih dulu tertinggal 0-1 sebelum akhirnya berbalik menang 2-1.

"Kami punya mental yang sudah teruji. Kemenangan di Roma (markas Lazio, red) adalah cara memulai kompetisi yang sangat baik. Kami telah menunjukkan bahwa Napoli adalah ancaman," kata Mario Rui, Sabtu (25/8/2018).

"Menurut saya AC Milan lebih kompetitif tahun ini daripada musim lalu. Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit, mereka memiliki kualitas individu dan kedalaman skuat," lanjut Mario Rui.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3627904/prediksi-mario-rui-jelang-laga-napoli-vs-ac-milan
Share:

Jonatan Christie Melaju ke Perempat Final Asian Games 2018

Liputan6.com, Jakarta - Jonatan Christie membutuhkan tiga gim untuk mengalahkan Khosit Phetpradab (Thailand) pada babak 16 besar tunggal putra cabor bulu tangkis Asian Games 2018. Jonatan menang 17-21, 21-18, 21-18 di Istora Senayan, Sabtu (25/8/2018).

Sengit. Itu yang menggambarkan duel Jonatan dengan Khosit di gim pertama.

Keduanya terus saling berbalas poin dan mengejar angka. Tapi, Khosit lebih jeli. Pebulutangkis berperingkat 25 dunia ini berhasil memenangi gim pertama.

Khosit menutup gim ini dengan keunggulan 21-17.

gim kedua pun berlangsung serupa. Pertandingan berjalan ketat. Namun, Jonatan tak ingin menanggung malu di hadapan pendukung sendiri. Berjuang sekeras mungkin, pebulutangkis berusia 20 tahun itu merebut gim kedua dengan skor 21-18.

Laga terpaksa dituntaskan dengan rubber gim.

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga informasi terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628111/jonatan-christie-melaju-ke-perempat-final-asian-games-2018
Share:

Kelilingi Objek Wisata Tangerang dengan Bus Gratis

Liputan6.com, Tangerang - Dinas Perhubungan Kota Tangerang meluncurkan bus City Tour Tangerang, Sabtu (25/8/2018). Sama halnya dengan DKI Jakarta, bus ini diperuntukan untuk mengelilingi destinasi wisata di Kota Tangerang.

Dengan muatan 20 kursi penumpang, operasional bus ini masih gratis dinikmati baik warga Kota Tangerang maupun para wisatawan. Sebab, menurut Wakil Walikota Tangerang, Sachrudin, semakin hari objek wisata di wilayah tersebut semakin bertambah.

"Kita sama-sama tahu, di pusat kota ada Masjid Al Azhom, lengkap dengan tamannya. Lalu di daerah Cikokol ada Taman Bambu, Taman Potret, Taman kelinci dan Kupu-kupu, juga Taman Burung," ujar Sachrudin saat peluncuran bus di Taman wisata Gadjahtunggal, Cikokol Kota Tangerang.

Bila ingin wisata sejarahnya, Kota Tangerang juga memiliki Taman Makam Pahlawan Taruna, Klenteng Boen Tek Bio dan Masjid Kali Pasir yang sudah ada sejak adanya Kesultanan Banten. Lalu Pintu Air Sepuluh yang dioperasikan pada 1932, dan beberapa destinasi menarik lainnya.

"Atau wisata kekinian, ada Kampoeng Berkelir, Kampoeng Markisa, Jembatan Merah, Jembatan Kaca Grendeng, tinggal pilih," kata Sachrudin.

Keseluruhan tempat tersebut bisa dikunjungi dengan bus wisata tersebut secara gratis. Harapannya, bisa mengajak seluruh warga Kota Tangerang mengenal kembali kotanya, dan mengantarkan wisatawan untuk menikmati Kota Tangerang.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3628054/kelilingi-objek-wisata-tangerang-dengan-bus-gratis
Share:

Tertangkap Kamera di Pantura, Begini Penampakan Yamaha Xabre Terbaru

Liputan6.com, Jakarta - Dua unit motor yang diduga kuat adalah Yamaha Xabre facelift tertangkap kamera ketika tengah diuji coba di jalur pantai utara (pantura) Jawa. Foto itu diambil oleh pemilik akun facebook M Nashrul Aziz dan diunggah di grup Bekakas (Bergejil Suka Motor Bekas).

Berdasarkan foto tersebut, Yamaha Xabre facelift akan tetap mengandalkan suspensi depan upside-down yang menjadi ciri khasnya. Meski demikian, perubahan cukup radikal terjadi di sektor body.

Tengok saja bagian shroud yang tak setajam generasi saat ini. Komponen tersebut besar kemungkinan mengadopsi dari Yamaha MT series lainnya. Selain itu, mesin Yamaha Xabre facelift lebih terekspos akibat perubahan desain undercowl.

Berlanjut ke belakang, Yamaha Xabre facelift tak akan melanjutkan jok terpisah atau split-seat dan mengubahnya menjadi jok tandem. Knalpot motor ini pun berbeda dari generasi sebelumnya. Besar kemungkinan komponen tersebut akan sama dengan saudaranya, Yamaha YZF-R15 V3.

Jika dilihat lebih lanjut, sektor mesin Yamaha Xabre facelift terlihat lebih kompleks dari sebelumnya. Kemungkinan, dapur pacu naked-bike ini sudah berkapsitas 155cc dan dilengkapi teknologi VVA (Variable Valve Actuation).

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3627926/tertangkap-kamera-di-pantura-begini-penampakan-yamaha-xabre-terbaru
Share:

FOTO: Rumput dan Tanaman di Taman Sepeda Mati Kekeringan

1/8

Petugas menyiram tanaman di Taman Sepeda, Jakarta, Sabtu (25/8). Kurangnya perawatan serta musim kemarau yang masih berlangsung di Ibukota membuat rumput dan sejumlah tanaman di taman tersebut mati akibat kekeringan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3628033/foto-rumput-dan-tanaman-di-taman-sepeda-mati-kekeringan
Share:

Ramai-Ramai Minta Luis Milla Dipertahankan

"Saya berharap coach Luis Milla dipertahankan. Karena sepak bola yang sekarang jelas ada perbedaan," ujar Andritany seusai pertandingan semalam.

Bukan hanya para pemain yang mengagumi kinerja Luis Milla. Sebagian besar pencinta sepak bola tanah air juga menuntut PSSI tidak memecat Luis Milla dengan meramaikan tagar #saveluismilla.

Hal itu terlihat dari banyaknya komentar di media sosial yang menginginkan Timnas Indonesia tetap ditangani pelatih kelahiran Teruel, Spanyol, 12 Maret 1966 itu. Tapi, PSSI sejauh ini masih bungkam soal masa depan Luis Milla.

Namun, Luis Milla sendiri saat ini hanya ingin pulang ke Spanyol setelah TC sebulan bersama Timnas Indonesia U-23. Dia mengaku belum ada satu pun orang dari federasi yang mengontaknya soal kelanjutan kontrak.

"Sementara saya tidak ingin bilang dulu (soal masa depan). Saya sudah satu bulan TC bersama anak-anak, saya hanya ingin menganalisa pertandingan ini. Sampai saat ini belum ada satupun orang yang menghampiri saya untuk menanyakan untuk lanjut atau tidak (melatih Timnas U-23)," terang Luis Milla seusai laga kemarin.

"Saya akan melakukan perpisahan dengan pemain-pemain saya dan sementara akan pulang ke Spanyol," tuturnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627967/ramai-ramai-minta-luis-milla-dipertahankan
Share:

FOTO: Hajar Ganda China, Greysia Polii / Apriyani Rahayu Melenggang ke Semifina

1/9

Ganda putri Indonesia, Greysia Polii usai melawan Tang Jinhua/Zheng Yu (China) di perempat final Bulutangkis Asian Games 2018 di Istora Kompleks GBK, Sabtu (25/8). Greysia Polii/Apriyani Rahayu unggul. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3628076/foto-hajar-ganda-china-greysia-polii-apriyani-rahayu-melenggang-ke-semifina
Share:

VIDEO: Fariz RM Ditangkap Polisi Lagi karena Narkoba

[unable to retrieve full-text content]

Fariz RM dikabarkan kembali tertangkap oleh Satuan Narkoba Polres Jakarta Utara, Satu (25/8/2018). Ini merupakan kali ketiga Fariz RM harus berurusan dengan polisi dengan kasus yang sama.https://www.liputan6.com/showbiz/read/3628075/video-fariz-rm-ditangkap-polisi-lagi-karena-narkoba
Share:

FOTO: Langkah Fitriani Terhenti di 16 Besar

Klik gambar untuk perbesar

1 / 8

Tunggal putri Indonesia, Fitriani saat melawan pemain India, Saina Nehwal di babak 16 besar Bulutangkis Tunggal Putri Asian Games 2018 di Istora Kompleks GBK, Jakarta, Sabtu (25/8). Fitriani menyerah 6-21, 14-21. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/asian-games/read/3628050/foto-langkah-fitriani-terhenti-di-16-besar
Share:

Tenis Ganda Campuran Sumbang Emas ke-10 Indonesia di Asian Games 2018

Christopher/Aldila mematahkan servis Ratiwatana/Luksika di gim ketiga dan kelima untuk mendominasi set pertama. Penampilan agresif Christopher di depan net menjadi kunci kesuksesan pasangan Indonesia. Sementara Aldila bermain stabil di baseline.

Ratiwatana/Luksika sempat memberi perlawanan dengan merebut dua gim berikutnya. Namun, kedua pasangan kemudian merebut masing-masing gim dan Christopher/Aldila merebut set pertama.

Christopher/Aldila menjaga momentum dan memenangkan dua gim pertama. Meski begitu, Ratiwatana/Luksika berhasil membalikkan kedudukan 3-2. 

Luksika kemudian mendapat perawatan karena bola mengenai mata. Walau dalam keadaan begitu, pasangan Thailand mampu memperlebar keunggulan.

Dalam kedudukan 5-3 dan 40-30, Ratiwatana/Luksika tidak mampu mengamankan kemenangan. Christopher/Aldila sukses menyamakan skor 5-5. 

Sayang, perjuangan itu berakhir sia-sia karena duo Thailand mengamankan dua gim berikutnya. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3628053/tenis-ganda-campuran-sumbang-emas-ke-10-indonesia-di-asian-games-2018
Share:

Toyota Adakan Program Kelas Budaya Industri, untuk Apa?

Liputan6.com, Jakarta - Toyota Indonesia dalam hal ini PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) dan PT Toyota Astra Motor (TAM) bersama Yayasan Toyota Astra (YTA) membuktikan komitmennya dalam pengambangan dunia pendidikan Tanah Air.

Hal itu diperlihatkan lewat Program Kelas Budaya Industri yang diresmikan di SMK Tunas Harapan Pati. Program ini menjadi bagian dari upaya untuk memperkaya keterampilan generasi muda lulusan SMK sehingga lebih mudah terserap dengan baik di dunia usaha.

Presiden Direktur PT TMMIN Warih Andang Tjahjono menyebutkan, tantangan Dunia Industri yang semakin kompetitif menuntut tersedianya SDM yang dapat beradaptasi dengan baik dalam aktifitas di lapangan kerja.

"Kami berusaha untuk mendukung geliat ekonomi Indonesia salah satunya melalui pembentukan kualifikasi tinggi lulusan vokasi melalui Kelas Budaya Industri dimana praktek-praktek di dalam industri diperkenalkan sejak dini," terang Warih dalam keterangan resminya.

Disebutkan, program ini merupakan insiatif perdana dari Toyota Indonesia. Sebagai awalan, YTA melakukan uji coba kepada 15 SMK yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Pemilihan ini berdasarkan komitmen yang ditunjukkan oleh para SMK tersebut dalam peningkatan kualitas pembelajaran di sekolah masing-masing.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3627925/toyota-adakan-program-kelas-budaya-industri-untuk-apa
Share:

Jadwal 8 Besar Sepak Bola Asian Games 2018

Liputan6.com, Jakarta - Cabang olahraga (cabor) sepak bola Asian Games 2018 segera memasuki babak perempat final. Minus Timnas Indonesia U-23 yang telah tersingkir, delapan negara akan memperebutkan empat tiket untuk babak semifinal.

Partai Suriah Vs Vietnam akan membuka babak 8 besar Asian Games 2018 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada 27 Agustus 2018. Masih di hari dan lokasi yang sama, Uzbekistan bakal menantang Korea Selatan.

Pemenang dari kedua partai itu akan bertemu di babak semifinal Asian Games 2018 yang akan dihelat di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Di hari yang sama, namun berlangsung di Pakansari, Arab Saudi bakal bentrok dengan Jepang. Adapun, Uni Emirat Arab akan berjumpa Korea Selatan masih di tempat yang sama.

Dua negara pemenang bakal diadu di babak semifinal yang berlangsung di Pakansari.

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga informasi terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627824/jadwal-8-besar-sepak-bola-asian-games-2018
Share:

Susul Pekanbaru, Rencana Deklarasi Ganti Presiden 2019 di Surabaya Tak Dapat Izin

Liputan6.com, Surabaya - Deklarasi Relawan Ganti Presiden 2019 (RGP 2019) Jawa Timur yang rencananya akan digelar di Tugu Pahlawan Surabaya pada Minggu, 26 Agustus 2018, terancam batal. Pasalnya, pihak Kepolisian Daerah Jawa Timur tidak mengeluarkan Surat Tanda Terima Pemberitahuan (STTP).

Kabid Humas Polda Jawa Timur (Jatim) Kombes Frans Barung Mangera menyatakan alasan tidak adanya izin karena tidak ada surat pemberitahuan yang masuk ke Polda Jatim terkait aksi itu.

"Selain itu juga, aksi itu kan diadakan di hari libur dan memang tidak boleh menyatakan pendapat di muka umum saat hari libur. Kami pasti tidak mengeluarkan STTP untuk rencana aksi itu," ujarnya, Jumat, 24 Agustus 2018.

Sementara itu, Ketua Gerakan Rakyat Surabaya (GRS) Mohamad Mochtar meminta acara deklarasi Ganti Presiden 2019 untuk tidak dilanjutkan. Pria yang biasa dipanggil Mat Mochtar itu menyebut acara tersebut bisa memancing rusuh di Surabaya.

"Jawa Timur ini sudah kondusif. Jangan bikin kami rakyat Surabaya marah. Kami ini keturunan pahlawan," kata Mat Mochtar ditemui di posko pemenangan PDI Perjuangan Jl. Bulak Banteng Kidul 9A, Surabaya, Jumat, 24 Agustus 2018.

Ia menyatakan pihaknya akan mengerahkan ribuan massa untuk membubarkan acara deklarasi bila panitia masih bersikeras. Ia mempertanyakan acara deklarasi tersebut yang disebut tidak memiliki momentum.

"Momentumnya apa kalau mereka tetap menggelar ganti presiden 2019. Presiden itu diganti jika presiden sendiri dan melanggar konstitusi kalau Pemilu Pilpres itu baru oke," tegas penganggum Soekarno itu.

Sebelumnya tersebar informasi di media sosial berupa rencana Deklarasi Akbar #2019 Ganti Presiden dan satu poster menyebut Koalisi Elemen Bela NKRI Menolak Kampanye Provokatif.

Namun, aksi tersebut mendapat penolakan. Salah satunya lewat demonstrasi di Jalan Gubenur Suryo, Surabaya, Jawa Timur. Puluhan massa itu juga membentangkan spanduk bertuliskan 2019 Surabaya Ojok Digawe Resek.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Saksikan video pilihan berikut ini:

Aksi terbang Presiden Jokowi menggunakan motor gede di acara pembukaan Asian Games 2018 memukau masyarakat Indonesia. Ternyata ada pemeran pengganti yang memainkan aksi tersebut. Siapa dia?

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/regional/read/3627853/susul-pekanbaru-rencana-deklarasi-ganti-presiden-2019-di-surabaya-tak-dapat-izin
Share:

Materi Bukan Masalah, Sopir Taksi Ini Buat Model Seksi Pasrah

Penghasilan Wutthichai sebagai sopir taksi memang tak menentu. Dalam sehari, pria 25 tahun itu paling hanya menghasilkan Rp 200 ribu rupiah. Beda dengan pendapatan kekasihnya yang bisa menghasilkan jutaan dalam sehari.

Dalam sebuah wawancara dengan televisi lokal, model seksi itu mengaku pertama kali bertemu dengan kekasihnya di kampung halaman pada tahun 2013. Keduanya ternyata berasal dari kampung halaman yang sama yaitu Provinsi Nakhon si Thammarat, Thailand. Sejak menjadi sepasang kekasih, keduanya memutuskan memadu nasib di Bangkok.

Wanita itu mengaku mereka tengah merintis bisnis bersama, dari menjual pakaian hingga sepatu. Tapi saat bisnis mereka sedang sepi, sang kekasih akan bekerja jadi sopir taksi sementara ia menerima panggilan menjadi model.

Reporter: Muhammad Bimo Aprilianto

Sumber: Brilio.net

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/citizen6/read/3627868/materi-bukan-masalah-sopir-taksi-ini-buat-model-seksi-pasrah
Share:

Asian Games: Jagoan Renang Olimpiade Terkesan Atmosfer Suporter Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Perenang andalan Singapura, Joseph Isaac Schooling, terkesan dengan atmosfer suporter Indonesia yang mendukung selama pertandingan cabang olahraga renang di Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Akuatik GBK, Jakarta.

Peraih medali emas Olimpiade 2016 ini menikmati dukungan dari penonton Indonesia. Dia bahkan merasa sedang bertanding di negaranya sendiri selama Asian Games 2018.

"Menakjubkan, terasa tidak nyata ada kerumunan yang mendukung sejak saya datang ke sini. Sebuah kebahagiaan dan kehormatan ada yang mendukung dan memanggil nama saya dengan keras," kata Schooling, seperti dilansir Antara.

Perenang berusia 23 tahun ini berharap dukungan dari penonton menambah motivasinya di kala tampil di kolam. Schooling sendiri jadi atlet yang mempersembahkan emas pertama untuk Singapura di Asian Games 2018.

Schooling juga mengoleksi medali emas keduanya dalam Asian Games 2018 pada nomor 50 meter gaya kupu-kupu putra, Kamis (23/8/2018).

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Perjuangan Beregu Putra Indonesia Saat Melawan China di Asian Games 2018

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627870/asian-games-jagoan-renang-olimpiade-terkesan-atmosfer-suporter-indonesia
Share:

Tim Ekspedisi Papua Terang Hadapi Medan Berat hingga Kena Palak

Liputan6.com, Jayapura - Tim  Ekspedisi Papua Terang telah melakukan survei pada 419 desa di Papua. Tim tersebut bergerak ke pelosok-pelosok dalam rangka penyediaan data.

Hasil ini akan dijadikan acuan, untuk  membangun kelistrikan di wilayah tersebut. Menjadi relawan pun tidak mudah. Lantaran, kondisi medan Papua yang beragam, membuat tim harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk survei di desa-desa. Selain gangguan alam, tim tersebut juga kerap mendapat gangguan sosial.

‎Salah seorang relawan Posko Nabire, Mahendra mengaku, sempat mendapat ancaman dari sekelompok orang tak dikenal. Saat menjalankan tugas survei di pelosok Papua.

‎"Hal tersebut tidak jadi hambatan bagi kami untuk terus menerangi Papua," kata Mahendra, di Jayapura, Papua, dikutip Sabtu (25/8/2018).

Rizki A Santoso relawan yang juga mahasiswa Sepuluh Nopember Surabaya‎ (ITS) mengungkapkan, dirinya bersama tim yang terdiri dari empat sampai lima orang kerap menghadapi medan yang sulit, untuk menemui warga dan melakukan survei untuk menentukan energi yang tepat di wilayah Wamena, yang memiliki kontur pegunungan.

Rizki melanjutkan, selain kondisi alam yang menjadi tantangan, keamanan juga menjadi hambatan. Dirinya dan rombongan sempat ‎menjadi sasaran serangan orang  tidak dikenal dimintai uang, beruntung kelompok tersebut mendapat pengawalan TNI.

Dia melanjutkan, selain timnya tim yang melakukan survei di Distrik Lani Jaya, juga sempat mendapat dorongan senjata dan merampas barang-barang.

"Kami kalau masalah jauh mulai terbiasa, mungkin agak was was di Wamena anarkis, ditim  Wamena ada yang dipalak, tim saya didatangi‎ pemuda  minta uang. Tapi karena ada TNI bisa ditangani," ujar dia.

Rizki menjelaskan, dirinya bersama tim telah berhasil melakukan survei pada sekitar 90 desa. Survei dilakukan untuk mengetahui potensi energi yang cocok untuk melistriki desa yang belum dapatkan listrik. Kemudian data tersebut akan akan dilaporkan ke PLN untuk ditindak lanjuti.

"‎Kami buat gambar potensi pembangkit. Kami buat pemetaan jarak dari jaringan juga. Kami gunakan aplikasi," ujar dia.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3628030/tim-ekspedisi-papua-terang-hadapi-medan-berat-hingga-kena-palak
Share:

Cleveland Cavaliers Ikut Senang Jordan Bertarung di Asian Games 2018

Sayangnya debut Clarkson di Asian Games berjalan kurang bagus. Meski menyumbangkan 28 poin, Filipina kalah 80-82.

"Clarkson mencetak 28 poin, delapan rebounds, empat assist, dan dua steal. Dia mampu menjadi top scorer dalam debutnya di Asian Games 2018," bunyi unggahan Cleveland Cavaliers di Twitter.

"Sangat senang bisa di luar sana bersama rekan setim mewakili negara saya," kata Clarkson dalam unggahan yang lain.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/asian-games/read/3627842/cleveland-cavaliers-ikut-senang-jordan-bertarung-di-asian-games-2018
Share:

Demian Aditya Semangati Atlet Indonesia dengan Lagu Via Vallen

Liputan6.com, Jakarta - Kemeriahan Asian Games 2018 turut merambah ke berbagai kalangan di Indonesia. Termasuk kalangan artis dan pesulap Demian Aditya.

Demian Aditya mengaku cukup mengikuti perkembangan perhelatan Asian Games 2018. Yang terbaru, tersingkirnya Timnas sepak bola Indonesia di Asian Games 2018 cukup membuat Demian Aditya kecewa. Apalagi, Timnas Indonesia harus tersingkir dari Uni Emirat Arab, melalui drama adu penalti.

"Iya kalah penalti lagi, aduh sayang banget. Tapi ya gimana namanya ini sebuah pertandingan, pasti ada yang menang, ada yang kalah," kata Demian Aditya saat ditemui dalam acara Malam Puncak HUT SCTV 28 di ICE BSD, Tangerang Selatan, Jumat (24/8/2018).

Demian Aditya berharap kegagalan Timnas sepak bola Indonesia tidak membuat para atlet lainnya menjadi patah semangat. "Apapun itu mudah-mudahan tidak langsung menjadi down, sedih, enggak-lah, ini kan pertandingan, harus sportif," tutur Demian Aditya.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Simak juga video berikut ini:

Pembunuh John Lennon telah ditolak pembebasan bersyarat untuk yang ke 10 kalinya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3627890/demian-aditya-semangati-atlet-indonesia-dengan-lagu-via-vallen
Share:

Dortmund Segera Gaet Striker Barcelona

Liputan6.com, Jakarta Borussia Dortmund selangkah lagi akan mendapatkan penyerang Barcelona Paco Alcacer. Kepindahan pria Spanyol itu bakal rampung akhir pekan ini.

Media Jerman Kicker melaporkan Barcelona dan Dortmund telah mengadakan pertemuan sepanjang Kamis (23/8/2018) untuk membahas kepindahan Paco ke Signal Iduna Park. 

Kesepakatan konon sudah terpacai. Paco akan membela Dortmund di musim 2018-2019. Paco akan dipinjam terlebih dahulu selama semusim dengan opsi kepemilikan permanen.

Paco sebenarnya juga diminati oleh dua klub Liga Spanyol lain, Alaves dan Real Betis. Tapi Dortmund bisa mengungguli kedua klub tersebut karena mau membayar penuh gaji Paco.

Selain itu, Dortmund juga menawarkan kesempatan kepada Paco untuk main di Liga Champions. Sedangkan Alaves dan Betis tak ikut Liga Champions.

 * Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3627894/dortmund-segera-gaet-striker-barcelona
Share:

Bos KLY Berbagi Cerita Perjalanan Bangun Bisnis

Liputan6.com, Jakarta - Pendiri dan CEO KapanLagi Youniverse (KLY) Steve Christian berbagi kisah perjalanan membangun karier dan bisnis di depan para pemuda. Ia bercerita di acara Young On Top National Conference 2018. 

Steve mulai berusaha sendiri karena penolakan. Karena ditolak kerja sebagai kasir, dia pun bertekad membuka lapangan kerja.

"Suatu hari saya mau buat lapangan kerja yang besar," ia mengenang janjinya. "Kenapa ditolak segitu sedihnya, karena waktu itu butuh lapangan kerja banget makanya sedih," ucapnya di acara Young On Top, Sabtu (25/8/2018) di Balai Kartini, Jakarta

Namun, perjalanan sukses Steve tidak mulus. Ia sudah akrab menghadapi situasi darurat seperti nyaris bangkrut.  "Saya sampaikan, kita punya tiga bulan , kalau enggak survive harus cari kerjaan baru," ujar dia.

Meski sempat ditinggal pegawai, perusahaan pimpinan Steve masih tetap sukses. Sekarang, KLY memiliki 120 juta pembaca tiap bulan di KapanLagi Youniverse. Sekarang banyak berita KLY yang tersebar di berbagai platform.

Setelahnya, Steve berbagi penjelasan tentang intuisi yang diraih dari pengalaman panjangnya di dunia bisnis. Dia pun diajak membaca potensi karier beberapa anak muda yang hadir di acara Young On Top. 

Steve, yang mengaku tidak begitu nyaman bicara di depan publik, tampak populer di tengah-tengah penonton yang potensinya ingin dibaca Steve. 

Salah satu peserta, Rifki dari Universitas Negeri Jakarta, mendapat kesempatan itu. Rifki menyebut ingin menjadi Direktur Bank Indonesia. Steve langsung memuji kepercayaan diri lelaki tersebut.

Peserta lainnya yang potensi kariernya dibaca oleh Steve adalah Puji, salah satu pegawai Bank BUMN. Menurut Steve, ketenangan Puji dapat membawa kariernya naik ke atas. 

Ada pula Frieda, mahasiswi Sampoerna University. Meski belajar manajemen, tapi menurut Steve, dia lebih cocok karier lain. "Lebih cocok jadi wartawan atau presenter," ucapnya. 

Ia pun terkesan melihat sikap Lazuardi, mahasiswa Fisika UI yang datang ke acara Young On Top. "Melihat kamu pertama kali kesannya menyenangkan," ucap Steve seraya menyemangati Lazuardi untuk mengejar karier dengan semangat tersebut.

Ia pun berpesan pada para pemuda untuk percaya diri mengembangkan minatnya. Seperti Steve, yang kemampuannya berawal dari coding, tetapi sukses membangun perusahaan.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3627991/bos-kly-berbagi-cerita-perjalanan-bangun-bisnis
Share:

VIDEO: Greysia Polli/Rahayu Pecudangi China di Asian Games

Liputan6.com, Jakarta Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berhasil melangkah ke semifinal cabang olahraga (cabor) bulu tangkis Asian Games 2018. Mereka meraih kemenangan tiga gim melawan Tang Jinhua/Zheng Yu (Tiongkok) dengan skor 18-21, 24-22, 21-16.

Greysia/Apriyani memberikan perlawanan berarti bagi Tang/Zheng. Buktinya, pasangan Tiongkok tersebut kerap kewalahan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627977/video-greysia-pollirahayu-pecudangi-china-di-asian-games
Share:

Pesan Orang Tua Bikin Muhammad Putra Raih Perak Asian Games 2018

Liputan6.com, Palembang - Penembak Indonesia, Muhammad Putra sukses meraih medali perak pada pertandingan Asian Games 2018, di Shooting Venue, Jakabaring, Palembang, Sabtu (25/8/2018). Pesan orangtua berada di balik kesuksesan tersebut.

Tera menang usai mengemas skor total 380. Torehan ini hanya kalah empat poin dari pemenang medali emas Asian Games 2018, Pak Myong Won asal Korea Utara.

Sementara itu, medali perunggu jatuh ke tangan atlet asal Tiongkok, Yu Gan. Dia hanya kalah satu poin dari Tera, usai mengoleksi 379 poin.

Raihan ini bukan hal mudah bagi Tera. Pasalnya, ia tergolong jarang ikut kompetisi dibanding dengan para peserta lainnya.

Tera mengaku hanya try out (percobaan) dua kali ke luar negeri. "Sedangkan para atlet ada pertandingan rutin," kata Tera.

"Pesen orangtua itu fokus, santai, salat jangan sampai ditinggal. Kerja keras tidak mengkhianati hasil," ujar atlet yang akrab disapa Tera ini dalam jumpa pers usai pertandingan.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627917/pesan-orang-tua-bikin-muhammad-putra-raih-perak-asian-games-2018
Share:

Kucurkan Modal, BRI Lirik Jenis Perusahaan Rintisan Ini

Sebelumnya, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk yang merupakan bank terbesar yang mendapatkan alokasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari pemerintah telah menyalurkan KUR senilai Rp 44,4 triliun kepada lebih dari 2,2 juta debitur hingga akhir Juni 2018.

Direktur Utama BRI, Suprajarto menyebutkan bahwa pencapaian ini tercatat setara 55,9 persen dari target penyaluran KUR BRI di tahun 2018 yakni sebesar Rp 79,7 triliun.

"Salah satu strategi dibalik kencangnya penyaluran KUR BRI yakni dengan digitalisasi proses pengajuan KUR," kata Suprajarto dalam acara konfrensi pers paparan kinerja keuangan, di Gedung BRI Pusat, Jakarta, Selasa 31 Juli 2018.

Melalui digitalisasi tersebut, lanjutnya, Bank BRI mampu memangkas SLA (Service Level Agreement) pengajuan KUR serta meningkatkan produktivitas tenaga pemasar atau biasa disebut Mantri BRI.

Sementara itu, dari sisi komposisi, segmen Mikro, Kecil dan Menengah (MKM) masih mendominasi penyaluran kredit Bank BRI. Tercatat senilai Rp 602,7 triliun atau sekitar 75,9 persen dari total kredit BRI disalurkan ke segmen MKM.

"Bank BRI akan terus berkomitmen memberdayakan MKM di Indonesia, dan target kami di tahun 2022 penyaluran kredit ke segmen MKM mencapai 80 persen dari total kredit BRI," ujar dia.

Suprajarto menjelaskan bahwa kredit yang tumbuh tinggi tersebut diimbangi dengan kualitas kredit yang baik. Hal ini tercermin dari rasio kredit bermasalah (NPL Gross BRI) yang tercatat sebesar 2,41 persen.

"NPL BRI tercatat lebih kecil daripada NPL industri, dimana NPL industri perbankan di Indonesia tercatat 2,67 persen pada Juni 2018."

Suprajarto mengatakan, ke depan Bank BRI akan tetap selektif dan prudent dalam menyalurkan pinjaman sehingga kualitas kredit tetap berada di posisi ideal.

"BRI juga memilih untuk menjaga rasio pencadangan risiko kredit yang ditunjukkan dengan NPL Coverage Ratio di level yang sama dengan Juni tahun lalu di atas 180 persen."

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/bisnis/read/3627958/kucurkan-modal-bri-lirik-jenis-perusahaan-rintisan-ini
Share:

BMX Asian Games: Sumbang Perak, Bagus Puas dan Minta Maaf

Liputan6.com, Jakarta - Tambahan medali Asian Games 2018 untuk Indonesia datang dari cabang olahraga sepeda BMX putra. Adalah I Gusti Bagus Saputra yang mempersembahkan perak pada ajang di Pulo Mas International BMX, Jakarta, Sabtu (25/8/2018).

Bagus sendiri sukses menembus final BMX Asian Games 2018 usai masuk sebagai salah satu dari delapan pembalap dengan catatan terbaik. Sayang, di final, ia masih kalah cepat dari pembalal Jepang, Yoshitaku Nagasoko.

Bahkan, Bagus sendiri nyaris kehilangan medali perak akibat perlawanan pembalap Filipina, Daniel Patrick Caluag. Untungnya, ia mengambil strategi yang bagus untuk bisa menutupi laju Caluag.

"Tadi sempat perang juga dengan Filipina, tapi saya tidak mau kalah karena merasa leading. Jadi saya geser terus biar dia tidak lewat. Soalnya kan BMX memang seperti itu, apalagi di dalam arena," ujar Bagus.

"Saya sudah mencoba semaksimal mungkin demi mendapatkan hasil yang terbaik, tapi Bagus dikasihnya medali perak. Saya tetap mensyukurinya sudah bisa mempersembahkan medali perak buat Indonesia dan buat masyarakat Indonesia," Bagus menambahkan.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di sini

Pertama kalinya, 2 atlet dari cabor senam berhasil membawa pulang medali perunggu dan perak untuk Indonesia.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3627922/bmx-asian-games-sumbang-perak-bagus-puas-dan-minta-maaf
Share: