Saturday, August 25, 2018

Menpar Resmikan Orchid Forest Jadi Pilot Project Nomadic Tourism dan Ecotourism

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pariwisata Arief Yahya baru saja meresmikan Orchid Forest Cikole, Lembang, Bandung sebagai Pilot Project Nomadic Tourism dan Ecotourism.

“Orchid Forest agar memiliki positioning generasi millennials sebagai future customers yang berkarakter sangat mobile, sangat digital, dan sangat interaktif. Karena sepertiga wisatawan adalah millennials,” kata Arief Yahya, Jumat (24/8/2018).

Banyaknya spot-spot instagramable di Orchid Forest Cikole menjadikan tempat ini sebagai salah satu Destinasi Digital. Millennials di masa kini menggemari destinasi yang terlihat indah di kamera, atau yang kini sering disebut instagramable. Inilah yang dipenuhi Destinasi Digital.

Sementara itu, Maulana Akbar, Dirut Orchid Forest mengatakan, sebagai kawasan wisata tempat ini dikunjungi anak muda, produk yang ditawarkan yakni co-working space, glamour camping, dan camping. Orchid Forest baru dibuka 19 Agustus 2017 namun sudah menjadi lokasi penyelenggaraan destinasi digital berskala internasional yakni La La Fest.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Selain pasir putih dan air pantai yang jernih hijau kebiruan, keunikan pantai ini juga terletak pada bentuknya yang melengkung

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3627940/menpar-resmikan-orchid-forest-jadi-pilot-project-nomadic-tourism-dan-ecotourism
Share:

0 Comments:

Post a Comment